Bagaimana cara mengaktifkan integrasi GrabFood di Pawoon?
Caranya mudah! Integrasi GrabFood bisa diakses melalui menu Aplikasi di Dashboard Pawoon. Langkahnya bisa dilihat di sini.
Berapa lama waktu yang dibutuhkan sampai integrasi GrabFood saya aktif?
Proses aktivasi integrasi GrabFood akan memakan waktu kurang lebih selama 14 Hari Kerja.
Saya Belum Terdaftar Sebagai GrabMerchant. Apakah bisa melakukan Integrasi GrabFood di Pawoon?
Saat ini, Integrasi GrabFood hanya bisa dilakukan jika kamu sudah terdaftar sebagai GrabMerchant. Segera daftarkan bisnis kamu melalui aplikasi GrabMerchant, langkah mudahnya bisa dilihat di sini.
Apakah saya harus menyediakan waktu untuk menambah produk baru? atau bisa menggunakan produk yang sudah ada?
Kamu bisa menggunakan data produk yang sudah ada di dashboard Pawoon. Cek di sini untuk mempelajari informasi tentang pengaturan produk GrabFood.
Apa Fungsi dari Section di Pengaturan Produk GrabFood? Apakah saya harus melengkapinya?
Pengaturan Section adalah hal yang penting dan harus dilakukan jika ingin mengintegrasikan GrabFood di akun Pawoon. Pada menu Section, kamu bisa mengatur jadwal dan jenis menu yang nantinya akan tampil di aplikasi GrabFood. Jadi, jangan dilewatkan ya!
Saya Ingin harga produk di outlet dan akun GrabFood saya berbeda. Bagaimana Solusinya?
Saat ini integrasi GrabFood di Pawoon tidak menyediakan opsi variasi harga. Apabila ingin menampilkan harga yang berbeda di aplikasi GrabFood, kami sarankan kamu untuk membuat produk baru dengan awalan “GrabFood” sebagai pembeda.
Bagaimana cara mengetahui pesanan masuk grabfood pada aplikasi Pawoon?
Seluruh pesanan yang masuk muncul melalui notifikasi di aplikasi Pawoon POS. Kamu juga bisa melihat seluruh data pesanan yang masuk dengan menekan menu Orders di sisi kanan atas layar aplikasi.
Integrasi saya sudah aktif, tapi pesanan tidak masuk ke aplikasi. Apakah ada yang salah?
Sebelum siap menerima pesanan melalui GrabFood, pastikan kamu sudah menyalakan toggle Terima Order Online dan Cetak Struk Order Online. Klik di sini untuk informasi lebih lanjut
Apakah saya bisa mengubah/menambahkan pesanan yang sudah masuk?
Pihak Grab tidak memperbolehkan adanya perubahan/penambahan pesanan yang sudah masuk via GrabFood
Saya ingin meningkatkan penjualan di outlet, apakah saya bisa memberikan promo khusus GrabFood?
Tentu saja bisa! Silakan hubungi pihak GrabFood untuk informasi lebih lanjut mengenai promosi melalui GrabFood.
Bagaimana cara mengakses laporan penjualan dari GrabFood di dashboard Pawoon?
Kamu bisa melihat laporan penjualan dari GrabFood dengan mengakses Laporan Data Transaksi Penjualan atau Laporan Tipe Penjualan dan memilih kategori GrabFood pada filter laporan. Laporan Penjualan GrabFood tidak akan muncul di Laporan Penjualan Online, karena Laporan tersebut hanya memuat penjualan produk yang ongkos kirimnya masuk ke Pawoon.
Untuk pertanyaan lebih lanjut tentang fitur-fitur yang terdapat di Pawoon, Anda bisa menghubungi tim support kami melalui email support@pawoon.com, Live Chat dan Call Center di nomor 1500 360.
Terima kasih sudah menggunakan Pawoon :)
Komentar
0 komentar
Harap masuk untuk memberikan komentar.